5 Grup SM Entertainment yang Paling Berpengaruh dalam Sejarah KPop
- Soompi
Olret – Menurut Kpopstarz, SM Entertainment menyumbang grup terbanyak yang berpengaruh pada sejarah musik KPop. Dari 10 grup yang berada diurutan teratas, 5 diantaranya adalah artis dari agensi berlogo pink ini.
Daftar ini pun menjadi perbincangan hangat dikalangan penggemar. Mereka mulai mengingat kembali catatan dan pencapaian grup-grup sukses ini.
1. Girls’ Generation
Di posisi teratas ada grup wanita Girls’ Generation. Di tengah gempuran banyaknya boy group pada masanya, Girls' Generation membuktikan eksistensinya dengan masuk dan mendominasi kancah K-pop dengan hits mereka.
Tidak hanya mendapat angka yang baik di chart, tetapi lagu-lagu Girls’ Generation juga bisa dinyanyikan oleh orang Korea dari segala usia.
Tak heran bila mereka dijuluki "National Girl Grup" dan menjadi grup wanita pertama yang memiliki julukan resmi. Karena berhasil mengesahkan kontribusi signifikan. Pencapaian luar biasa grup Taeyon ini juga membuat mereka disebut "teks book" dari girl grup