Pendakian Gunung Merbabu Via Selo, Bonus Dua Puncak Dengan View Sumbing Sindoro
- Viva/Idris Hasibuan
Kami masih tetap setia melangkahkan kaki perlahan demi perlahan, langkah kaki pun mulai melambat karena tubuh yang mulai lelah. Dari pos 1 menuju pos 2 jalur awalnya masih santai dan mudah dilewati.
Sesekali kami beristirahat dan menyandar ke pohon yang ada karena memang rasa lelah sudah mulai semakin terasa. Cuaca yang semakin tak bersahabat masih setia menjadi teman perjalnanan.
Kami pun mulai menghitung satu per satu tiang yang ada di setiap jarak 100 meter yaitu tiang "HM". Setelah berjalan lebih dari 60 menit, jalanan pun mulai menunjukkan jalur yang sebenarnya.
Track panjang dan tanjakan pun mulai menjadi teman perjalanan yang tak bisa lagi dikendalikan. Rasa lelah menyatu dengan rasa kantuk, tak ada keinginan untuk minum sama sekali karena udara yang sangat dingin.
Bahkan hujan masih saja setia menghantui meski insetitasnya semakin berkurang. Hingga akhirnya, kami pun sudah mulai melihat pos 2 setelah berjalan kurang lebih 110 menit.
Pada akhirnya, cuaca pun kembali bersahabat dan memberikan sedikit cahaya meski tak begitu cerah. Tapi setidaknya, kami bisa membuka jas hujan yang kami pakai. Oh, iya di pos 2 ini juga menjadi tempat kami menyantap makan siang yang sudah kami pesan di basecamp.