Deretan Pemain Drama Thailand My Love Mix-Up!

Pemain Drama Thailand My Love Mix-Up
Sumber :
  • instagram

OlretDrama Thailand My Love Mix-Up! kini sudah sampai episode 9, bahkan setiap episodenya selalu viral di x dan tiktok. Tak pelak, banyak yang penasaran dengan siapa saja sebenarnya pemeran dari drama thailand My Love Mix-Up!.

Love Sea the Series Episode 8 : Cinta, Masa Lalu dan Balas Dendam Orang Tua

Biar kamu gak penasaran lagi? Yuk, simak berikut ini daftar pemeran drama Thailand My Love Mix-Up! dan perannya dalam drama tersebut. Ada favoritmu?

1. Aungpao Ochiris Suwanacheep

Aungpao Ochiris Suwanacheep

Photo :
  • gmmtv
5 Fakta Fort Thitipong Sangngey, Pemeran Mahasamut di Love Sea The Series

Dalam drama Thailand My Love Mix-Up, Aungpao Ochiris Suwanacheep berperan sebagai Khaopan yang merupakan teman baik dari Khaofang. Dahulu mereka satu sekolah dan pindah bersama di sekolah yang baru dan sama-sama main basket.

Khaopan menjadi ketua tim basket karena keahliannya, Dari dahulu dia juga sangat menyukai Claire (Pang Sabsima Payakharn) namun tak pernah megutaraknnya langsung karena dia salah paham bahwa Claire jatuh cinta kepada Khafang.

My Love Mix-Up! Episode 10 : Persiapan Masuk Universitas dan LDR

Padahal Claire selalu meminta bantuan Khaofang untuk bisa dekat dengan Khaopan. Sehingga akhirnya Khaofang pun mengatakan yang sebenarnya kepada Khaopan. Di lain sisi, Khaopan juga selalu membantu Khaofang untuk bisa selalu dekat dengan Atom.

Dia menjadi orang yang pertama meminta Atom supaya tidak kasar dan cuek kepada teman baiknya itu karena ini merupakan cinta pertama. Apakah Khaopan juga akan mengutarakan isi hatinya langsung?

2. Na Thanaboon Wanlopsirinun

Na Thanaboon Wanlopsirinun

Photo :
  • gmmtv

Dalam drama Thailand My Love Mix-Up!, Na Thanaboon Wanlopsirinun berperan sebagai guru olahraga dan wali kelas dari Atom. Jadwalnya yang begitu sibuk membuatnya harus meminta tolong kepad Atom untuk menjadi pelatih sementara tim basket sekolah.

Meski awalnya Atom tak mau, namun dia akhirnya menjadi asisten pelatih dari guru Sueau untuk sementara. Setelah itu, guru Suae juga mengenalkan guru Anop yang akan menggantikannya sementara. Lalu kemana sebenarnya guru Suae ini?

3. Papang Phromphiriya Thongputtaruk

Papang Phromphiriya Thongputtaruk

Photo :
  • gmmtv

Dalam drama Thailand My Love Mix-Up!, Papang Phromphiriya Thongputtaruk beperan sebagai seorang guru yang bernama Annop. Awalnya dia hanya sebagai guru pengganti saja di kelas Atom dan Matmi.

Namun pada semester berikutnya teryata dia menjadi wali kelas mereka. Annop merupakan seorang guru yang sangat peduli kepada siswanya khususnya mereka yang belum menemukan fashion untuk melanjutkan kuliah dengan jurusan apa.

Dia pun mulai membimbing Atom secara instens dan membuat mereka dekat. Namun semua berubah ketika guru tersebut menemukan Atom dan Khaofang sedang berduaan di sebuah tempat wisata.

Keesokan harinya, dia pun memanggil mereka dengan tujuan mengambalikan handuk yang jatuh, namun Atom sudah terlanjur berbohong. Di hari valentine, akhirnya Atom sangat kaget karena melihat Sin ternyata merupakan pacar dari gurunya sendiri yaitu Annop.

Dari sana, dia pun menyadari bahwa kisah cinta dia dan Khaofang sama dengan cinta gurunya tersebut. Lantas bagaimana kisah guru Annop?

4. Ryu Phudtripart Bhudthonamochai

Ryu Phudtripart Bhudthonamochai

Photo :
  • instagram

Kali ini dia di dekati seorang adek kelas yang sangat tampan bernama Tan (Ryu Phudtripart Bhudthonamochai). Tan merupakan seorang anggota klub bintang dan meteor. Dia pun sengaja mengajak Matmi untuk melihat taburan bintang dan untuk membuatnya semakin dekat.

Namun Matmi yang masih mencintai Half tak bisa berpaling, namun setidaknya dia akhirnya bisa mengutarakan isi cinta langsung karena takut kehilangan Matmi. Hal ini juga berkat peran dari Tan.

5. Pop Supasit Chinvinijkul

Pop Supasit Chinvinijkul

Photo :
  • gmmtv

Dalam drama Thailand My Love Mix-Up!, Pop Supasit Chinvinijkul berperan sebagai Sin yang memiliki profesi sebagai koki. Dia datang ke sekolah untuk mengajari klub ekonomi rumah tangga untuk membuat kue.

Disana dia bertemu dengan Atom dan Matmi serta yang lainnya. Dari sinilah, dia mulai dekat dengan Atom dan bahkan banyak memberikan saran untuk Atom. Apalagi setelah mengetahui bahwa Sin juga ternyata menjalin hubungan dengan gurunya. Atom pun semakin tak sungkan untuk meminta saran dari Sin.

Bukan hanya Sin, Half juga mendapatkan bantuan dan nasihat cinta sehingga akhirnya dia bisa menyadari bahwa dia mencintai Matmi.

6. Fourth Nattawat Jirochtikul

7. Gemini Norawit Titicharoenrak

8. Chokun Puttipong Jitbut

9. Pahn Pathitta Pornchumroenrut

10. Lin Nussara Pawanna

11. Kratae Supakson Ruengsomboon