The Sign Series Episode 6 : Kebencian, Cinta dan Misi Rahasia Tim Investigasi
Hubungan Khem dan Thongtai
Karena mereka santai, mereka pun membicarakan hubungan cinta masa lalu antara Khem dan Thongthai. Dahulu, Khem adalah seorang atlet renang yang memiliki banyak fans, namun semua berubah ketika salah satu atlet renang datang dan membuatnya mulai terabaikan.
Saat dia berenang dan bergoyang, dia tak sadar bahwa dia sedang telanjang karena celananya lepas. Karena merasa malu, dia pun langsung melompat ke kolam renang kembali dan tak sengaja mendorong Thongthai yang kutu buku.
Karena merasa bersalah, dia pun meminta maaf dan mereka saling mencuci pakaian karena dipinjamkan ketika ganti baju. Setelah itu, Khem pun mulai mendekati Thongthai dan berhasil menaklukkanya.
Kecemburuan Phaya yang tak terkendali
Phaya pun akhirnya pergi sendiri ke sebuah geleri seni temannya dan menemukan bahwa Chorn merupakan putra dari naga. Phaya yang mengetahui bahwa ada yang aneh dengan dokter chon pun mulai khawatir dengan apa yang akan terjadi dengan Tharn. Dia pun akhirnya mencoba memisahkan mereka dan membuat Tharn sangat marah.
Dia pun mencoba memperingati Tharn namun Tharn tak pernah menganggapnya serius. Hal ini karena dia sering melihat Phaya dengan gadis cantik dan tak ingin terluka lagi seperti dahulu.