7 Fakta Pond Naravit Lertratkosum, Pemeran Phoom di We Are Series
- gmmtv
Olret – Pond Naravit Lertratkosum merupakan salah satu aktor yang terlibat dalam drama Thailand We are series. Dia menjadi salah satu pemeran utama dan hampir semua cerita mengarah kepadanya.
Pond Naravit Lertratkosum memerankan Phoom, cowok kaya raya yang memiliki trauma di masa kecil. Lantas bagaimana kisahnya?
Pond Naravit Lertratkosum, Pemeran Phoom di We Are Series
Dalam drama thailand We Are Series, Pond Naravit Lertratkosum memerankan Phoom. Dia adalah mahasiswa tekhnik dan memiliki saudara kandung bernama Khaofang. Di kampus, dia berteman baik dengan Beer, Mac dan Tan. Mereka sering menghabiskan waktu bersama dan bermain footsal.
Sehingga suatu hari, Phoom tak sengaja menendang bola ke lukisan Pheem dan membuatnya rusak sedikit. Pheem pun sangat marah dan langsung menemui Phoom. Awalnya Pheem hanya meminta maaf Phoom meminta maaf kepadanya. Namun sikap arogan Phoom membuat Pheem menendang selangkangannya.
Phoom yang kesakitan langsung ke rumah sakit bersama dengan teman-temannya sedangkan Pheem melarikan diri. Saat mereka berkelahi, Tan juga melihat kejadian itu dan bertanya kenapa Pheem melakukannya. Phoom yang mengetahui bahwa Pheem adalah teman Tan pun memintanya untuk mencari Pheem.
Setelah beberapa hari, Phoom dan Tan akhirnya berhasil menemui Pheem dan menyelesaikan masalah tersebut. Phoom yang ingin berbuat kasar juga tak bisa karena ada Q dan Chain yang akan membantu Pheem. Sehingga akhirnya Phoom dan Pheem membuat kesepakatan karena Pheem tak mampu membayar biaya rumah sakit mencapai 200 ribu baht.
Phoom pun memaksa Pheem menjadi budaknya sehingga lukisan Pheem selesai kembali. Seiring berjalannya waktu, awalnya hubungan yang benci kini berubah menjadi saling suka. Bahkan Phoom sering meminta Pheem untuk menghabiskan waktu bersama apalagi lingkungan pertemanan mereka sama.
Namun semua tak berjalan lancar, karena saat Phoom sudah benar-benar jatuh cinta, tiba-tiba Kluen datang dan ingin merebut Pheem. Selain itu, Pheem juga masih ingin menanyakan sikap Phoom yang dingin dan kadang sombong.
Sehingga akhirnya Pheem memiliki kesempatan untuk mnegobrol dengan Beer yang merupakan salah satu teman baik dari Phoom. Beer pun mengatakan bahwa di usia 5 tahun, Phoom di kirim orang tuanya ke luar negeri karena masalah ekonomi. Dia harus berpisah dengan ayah, abang dan teman-temannya.
Bahkan saat ulang tahunnya, orang tuanya gak ada yang peduli padanya sehingga dia menangis di kamar Beer. Beer juga mengatakan bahwa sebenarnya Phoom sangat sensitif. Dia juga berterima kasih kepada Pheem karena sudah masuk dalam hidup Phoom.
Lantas apakah akhirnya Phoom mengatakan isi hatinya kepada Pheem? Atau justri Pheem yang mengatakan isi hatinya?
7 Fakta Pond Naravit Lertratkosum, Pemeran Phoom di We Are Series
1. Pond Naravit Letratkosum adalah aktor di bawah GMMTV.
2. Saat ini beliau sedang menempuh studi Teknik Biomedis di Fakultas Teknik Institut Teknologi Raja Mongkut Ladkrabang.
3. Pada tahun 2020, Pond menjadi pemenang Go On Girl & Guy Star Search ketiga oleh Clean & Clear setelah itu ia menandatangani kontrak di bawah GMMTV
4. Selama masa kuliahnya, Pond dinobatkan sebagai pria terpanas di Fakultas Teknik.
5. Pond adalah pendiri merek pakaian Apollo.
6. Akun Instagram Pond Naravit Letratkosum adalah @ppnaravit
7. Pada tahun 2024, Pond Naravit Letratkosum sudah dikonfirmasi akan bermain dalam drama baru yaitu Leap Day.
Pemeran We Are The Series
Drama Thailand yang sedang tayang di GMMTV ini diperankan oleh aktor dan aktris populer. Berikut ini daftar pemeran drama thailand We Are The Series.
- Phuwin Tangsakyuen
- Pond Naravit Lertratkosum
- Winny Thanawin Pholcharoenrat
- Satang Kittiphop Sereevichayasawat
- Aou Thanaboon Kiatniran
- Boom Tharatorn Jantharaworakarn
- Marc Natarit Worakornlertsith
- Poon Mitpakdee
- Ciize Rutricha Phapakithi
- JJ Chayakorn Jutamas
- Tee Teeradej Vitheepanich
- Pepper Phanuroj Chalermkijporntavee
- Na Thanaboon Wanlopsirinun
- Champ Nattharat Kornkaew
- Arm Weerayut Chansook
- Title Kirati Puangmalee