5 Tanda Pria yang Hanya Ingin Bermain-Main Denganmu, Lebih Baik Lepaskan!

Tanda Pria yang Hanya Ingin Bermain-Main Denganmu
Sumber :
  • tvN

OlretCinta dan hubungan yang dibangun sebelum syah, sangat mungkin mengalami kegagalan serta meninggalkan luka juga kecewa untuk dirimu. Apalagi sebagai wanita, jika sampai terlalu bucin dan terbukti hanya dimanfaatkan. Kamulah yang akan paling menderita dan menyesal, setelah hubungan berakhir.

Review Film Horor Indonesia Sijjin : Ketika Cinta dan Obsesi Berakhir Dengan Dukun Santet

Oleh karena itu, kamu harus memastikan apakah pria yang kini bersamamu adalah pria yang benar-benar tepat dan pasti membawa hubungan kalian menuju ke pernikahan atau tidak. Lagi pula, sebenarnya kamu bisa merasakan tanda-tanda itu, asal hati dan pikiranmu tidak dibutakan oleh cinta semu dari pria yang belum tentu tepat.

Dan jika kamu sadar dia hanya ingin bermain-main denganmu. Lebih baik tinggalkan, karena jika semakin lama bersamanya. Kamu justru akan lebih banyak dirugikan.

1. Tidak Ada Masa Depan Dalam Hubungan Kalian

Ikhlaskan Dia yang Memang Tak Tertakdirkan. Kelak, Ada Cinta Lain yang Lebih Menentramkan

Tanda Pria yang Hanya Ingin Bermain-Main Denganmu

Photo :
  • tvN

Pria yang serius bukan hanya akan mengajak kamu untuk jalan berdua dan berbagi kemesraan bersama. Dia perlahan juga akan mengajak kamu untuk memikirkan kelanjutan dan nasib hubungan kalian di masa depan nanti. Bahkan dia tidak akan ragu untuk lebih dekat dengan keluargamu dan meminta restu dari mereka.

5 Hal Yang Menurutmu Biasa Tapi Bikin Betah Menjomblo Tanpa Kamu Sadari

Sebaliknya, dia juga akan berusaha memperkenalkan kamu dengan keluarganya dan membuat hubungan kalian mendapatkan restu. Namun, jika kamu merasa hubungan jalan di tempat. Tidak ada kemajuan atau usaha untuk mempersiapkan masa depan.

Lebih baik kamu jangan terlalu bucin apalagi sampai terlalu menuruti pasangan. Kamu bisa mencoba bersabar dan menunggu keseriusan dari dirinya. Namun jika tidak ada dan justru muncul kemunduran. Kamu bisa memilih untuk menyerah saja.

2. Kamu Selalu Meminta Kepastian dan Keseriusan Dalam Hubungan

Selalu Meminta Kepastian

Photo :
  • tvN

Istilah lainnya, pasangan selalu menunda-nunda melamar atau serius sama kamu. dia pun selalu punya alasan untuk tidak segera meresmikan hubungan kalian. Padahal, kamu sangat tahu jika tidak ada lagi halangan untuk membawa hubungan kalian ke jenjang yang lebih serius. Secara usia dan pendapatan yang dia miliki sudah cukup, begitu pun dengan kamu.

Nah, jika dia terus-terusan menunda hubungan dengan alasan yang tidak jelas. Kamu pun juga selalu merengek kepastian dari dirinya. Itu sudah membuktikan jika pria yang bersamamu bukanlah lelaki yang bertanggung jawab dan serius. Bisa jadi, memang tidak ada niat di hatinya untuk segera membawa hubungan ke jenjang pernikahan.

3. Mudah Mengancam Putus Saat Ada Masalah

Hubungan Terpaksa Putus

Photo :
  • u-report

Dalam hubungan yang serius ada usaha untuk mempertahankannya sebaik mungkin sampai ke pelaminan juga sampai ajal menjemput kelak. Bukannya jadi egois dengan mudah mengancam untuk berpisah saat kamu tidak menuruti keinginan pasangan.

Jadi, jika dia selalu mudah mengancam kata putus, mudah emosi atau ngambek serta bertingkah kekanak-kanakan. Kamu harus mempertanyakan keseriusannya dalam menjalani hubungan kalian.

Ingat, jika memang serius dia pun akan berusaha untuk menjadi dewasa dan lebih baik buat kamu serta hubungan kalian. Meski itu perlahan. Bukan sedikit-sedikit minta putus saat dia marah atau kamu tidak menuruti apa yang dia mau.

4. Kamu Sulit Menebak Apa Yang Ada Dalam Pikiran Pria

Pria yang tidak serius tidak akan sepenuhnya terbuka soal dirinya pada dirimu. Sehingga kamu merasa tidak bisa benar-benar mengenal dirinya dan sulit menebak perasaan yang dia miliki. Sering kamu yakin jika dia juga mencintaimu dengan segala perhatian yang dia berikan.

Sebaliknya, sering pula kamu merasa dia tidak serius dengan kamu karena beberapa alasan yang memperkuat naluri dan feeling kamu.

Karena itu, kamu harus tegas. Jangan ragu menanyakan status hubungan kalian termasuk kelanjutannya. Jika apa yang diucapkan oleh dirinya sesuai fakta, kamu bisa tetap bisa melanjutkan hubungan dengan tenang. Namun, jika banyak janji dan ucapan yang dia ingkari. Berpikirlah ulang untuk meneruskan hubungan.

5. Hubungan Yang Dibuat Bercandaan

Jelas pria yang sering menganggap hubungan yang kamu jalani tidak serius jika sering menjadikannya bercandaan. Misalnya saja tetap cuek saat kamu marah, tetap memprioritaskan atau teman lain saat kamu butuh, tetap tebar pesona atau tidak menjaga komitmen hubungan.

Bagi pria seperti itu, hubungan dengan dirimu tidak terlalu ada artinya. Bahkan jika kamu meminta putus pun dia akan cuek aja. Jika sudah seperti itu, yakin, jika kamu terus mempertahankan hubungan. Kamu sendirilah yang akan sakit hati karena merasa berjuang sendiri. (Ika Tusiana)