Jangan Menikah Karena Takut Tua, Tapi Niatkan Sebagai Bentuk Ibadah Pada Allah

Weir Sukollawat Menikah
Sumber :
  • Instagram.com

Olret – Menikah itu bukan suatu perlombaan di mana kamu harus segera melangsungkan pernikahan sebelum usia tertentu. Karena menikah adalah suatu ikatan sakral yang menyatukan 2 orang yang berbeda, yang nantinya menuntut untuk memberikan hidup dan pelayanan untuk pasanganmu seumur hidupmu.

Hidup Memang Tak Mudah, Akan Selalu Ada Ujian Dari Allah

Jadi jangan menjadikan takut tua sebagai alasan untuk segera melangsungkan pernikahan apalagi sampai tidak sempat benar benar memilih pasangan terbaik.

Lebih baik gunakan waktumu terlebih dahulu untuk fokus memantaskan diri, berdoa yang meminta pasangan yang baik dan bertanggung jawab pada dirimu nantinya. Serta akan lebih baik mengistikharahkan dulu setiap pilihan, agar hatimu lebih tenang saat setuju untuk melanjutkan ke jenjang pernikahan.

Jangan Menikah Karena Takut Tua, Ingat Menikah Terlambat Lebih Baik Daripada Menikah Dengan Orang Yang Salah

Ikhlas Pada Apa Yang Belum Bisa Kamu Miliki, Karena Yakin Allah Pasti Akan Mencukupi

Ilustrasi pasangan menikah

Photo :
  • https://www.pexels.com/@Esther Huynh-Bich-1211596

Nyatanya, banyak kasus perceraian yang terjadi dengan berbagai alasan membuktikan bahwa ternyata menikah belum tentu mendapatkan jodoh terbaik yang Tuhan berikan. Bisa jadi sekali lagi, pernikahan pun hanya menjadi suatu pembelajaran hidup, sehingga akan terpisahkan oleh perceraian.

5 Hal yang Harus Kamu Lakukan Konsisten di Usia 25 Tahun

Jadi perihal jodoh yang sebenarnya tidak bisa diukur atau ditandai dengan pernikahan. Oleh sebab itu banyak orang yang mengatakan dan setuju bahwa menikah terlambat lebih baik daripada menikah dengan orang yang salah. Menikah dengan yang kita kira adalah jodoh sejati nyatanya bukan.

Jangan Menikah Karena Takut Tua, Karena Menikah Itu Bukan Berlandaskan Umur. Jodoh Tidak Harus Datang Ketika Kamu Masih Muda

Keuntungan menikahi anak pertama

Photo :
  • instagram

Memang masih menjadi masalah dalam masyarakat bahwa seseorang yang belum menikah sampai usia tertentu, akan mendapatkan penghinaan sendiri dari masyarakat. Selain itu, ada pula yang berpendapat bahwa nikah muda adalah tren, juga agar terhindar dari hubungan yang tidak halal. Memang benar, menikah bisa menjadi solusi.

Tapi, perlu digarisbawahi menikah yang Rosul sunnahkan adalah untuk dia yang sudah mampu. Mampu dalam berbagai hal khususnya tidak hanya secara jasmaniah tapi juga lahiriah.

Mampu dalam artian dia sudah bisa atau benar benar menyadari arti penting suatu pernikahan dan komitmen. Bukan sekedar untuk menghalalkan maksiat dan sex, lewat jalur pernikahan.

Lagi pula, jodoh itu rahasia Allah dan kedatangan pastinya hanya Allah SWT yang tahu, dia belum tentu hadir di masa mudamu atau tuamu. Entah kapan dia datang,.yang pasti setelah kamu pantas untuk mendapatkannya.

Jangan Menikah Karena Takut Tua, Tapi Takutlah Ternyata Pernikahan Yang Harusnya SAMAWA Malah Menyengsarakan

Hal ini terjadi karena biasanya kita mudah tertipu pada nafsu dan terbatasnya penglihatan manusia. Sehingga sering kali orang tua menasihatkan bahwa keburukan pasangan akan lebih banyak tampak saat hubungan justru sudah halal. Karena itu tidak perlu terburu menikah dan takut pada usia tua.

Lebih baik fokus dulu untuk memantaskan diri dan berdoa agar mendapatkan yang terbaik dan menerima kita dengan baik. Dan jangan lupa untuk selalu meminta petunjuk Allah pada setiap pilihan yang Hadir.

Agar keluarga yang SAMAWA benar benar terbentuk, bukan hanya janji manis sebelum pernikahan.

Jangan Menikah Karena Takut Tua, Karena Menikah Harusnya Membuat Bahagia Dan Lebih Bersyukur Karena Mendapatkan Pasangan Yang Mendukungmu dan Mengajakmu Untuk Bersama Mencari Ridho Allah

Untuk apa menikah cepat cepat jika nanti berakhirnya pun lebih cepat. Untuk apa menikah di usia muda, tapi justru kamu merasa terkekang di usia mudamu. Jodoh adalah seseorang yang kamu butuhkan untuk menjadi lebih baik dan bersama mencari ridho Allah.

Sehingga saat kamu lebih fokus memantaskan diri dan memperbaiki kehidupan, jodohmu pun juga sedang melakukan hal yang sama pula.

Tidak perlu terburu buru untuk menikah apalagi jika menikahmu karena takut pada usia tua. Ingat menikah pun adalah jalan ibadahmu. Jadi menikah lah dengan niat menjadi hamba yang lebih bertakwa pada Allah. Maka pasti Allah mudah kan untuk bertemu jodoh yang baik yang punya niat sama sepertimu.